Beginilah cara yang tepat untuk menentukan Tujuan Hidup

by tauhid izzan

Ada masanya seseorang sedang memikirkan tujuan hidup dan biasanya tujuan hidup itu sendiri masih belum jelas atau pun masih mengambang. Sangat disayangkan jika tujuan hidup kamu masih belum kamu tentukan setelah umur 17 tahun ke atas. Karena umur tersebut berpotensi berfikir untuk masa depan orang itu sendiri.

Cermati dan pahami gambar berikut

Kebiasaan yang harus ditinggalkan :

Biasanya cara seseorang menentukan tujuan hidup adalah terlebih dahulu tidak melihat potensi apa saja yang ia miliki melainkan dengan cara melihat atau ingin tau tujuan hidup orang lain terlebih dahulu. Dari situlah kita tahu kebiasaan orang Indonesia yang sebenarnya sudah salah jika ingin menentukan tujuan hidup. Karena tujuan hidup seseorang sebenarnya tidak selalu sama dan semua ada porsinya masing masing

Kebiasaan yang harus dilakukan :

Mulailah dengan mengubah mindset bahwa tujuan hidup ditentukan dengan diri kamu sendiri, bukan orang lain menentukan. Hanya diri sendirilah yang mampu menentukan nasib hidup kedepannya bagaimana dan hanya diri sendiri lah yang tau arah jalan hidup yang sebenarnya.

Terus bagaimana cara kita menemukan arah tujuan hidup kita sendiri?

Pertama ya kamu harus renungkan dulu mengapa kamu hidup di dunia ini, dan kepada siapakah yang harus kamu banggakan terhadap percapaian yang kamu usahakan. Hal tersebut bisa dilakukan dengan cara Meditasi dengan membayangkan seolah - olah tujuan hidupmu sebenarnya ada di depan mata kamu, namun tidak tampak jelas karena ada benda yang menutupinya yaitu masalah - masalah yang akan datang. Caranya agar tujuan hidupmu terlihat tampak jelas, kamu harus menyingkirkan benda - benda yang menutupi tujuan hidup kamu.

Tips agar tujuan hidup mudah tercapai

  • Feel Happy With Your Works, artinya kamu harus enjoy atau senang terhadap pekerjaanmu saat ini atau misi yang akan kamu selesaikan. Jangan anggap itu terlalu membebani hidup, justru menjembatani hidup yang lebih baik.
  • Ketahui penyebab atau masalah yang membuat kamu terhambat mencapai tujuan hidup kamu.
  • Jika menemukan masalah, selesaikan masalah tersebut tetapi dengan rasa emosional yang positif.
  • Jangan anggap remeh rintangan yang mungkin menurutmu mudah untuk dilakukan.
  • Yang pasti doa kedua orang tua diperlukan untuk keberhasilan anaknya untuk masa depan.

 

Sekian artikel yang dapat saya tuliskan. Mohon maaf jika terdapat kekurangan, semoga dapat menginspirasi sobat - sobat yang ingin menentukan tujuan hidup. Terima Kasih.


Quote dari saya

Jadilah orang yang lebih sukses dari kedua orang tuamu

 

Leave a Comment

You must be logged in to post a comment.