temukan tujuan diri

Meditasi adalah kegiatan memikirkan, merenungkan. Arti definisinya, meditasi adalah kegiatan mental terstruktur, dilakukan selama jangka waktu tertentu, untuk menganalisis, menarik kesimpulan, dan mengambil langkah-langkah lebih lanjut untuk menyikapi, menentukan tindakan atau penyelesaian masalah pribadi, hidup, dan perilaku.
Meditasi juga dapat diartikan sebagai Pemusatan pikiran dan perasaan untuk mencapai sesuatu (KBBI). Selain itu meditasi juga dapat diartikan sebagai suatu cara untuk melatih diri kita sendiri untuk mengalami kehidupan dengan tataran cita atau sikap yang lebih bermanfaat.

 

Cara Kerja Meditasi
Tubuh merespons stres dengan melepaskan hormon epinefrin (adrenalin) dan norepinefrin yang menyebabkan detak jantung, aliran darah, dan tekanan darah meningkat.

Meditasi dapat menurunkan detak jantung kembali. Selain itu, meditasi juga dapat mengatur aliran dan tekanan darah menjadi normal. Saat bermeditasi, Anda turut berlatih mengesampingkan berbagai pikiran negatif, yang bisa menyebabkan datangnya stres. Hal ini membuat pikiran menjadi lebih tenang dari sebelumnya.

Di samping itu, meditasi juga diduga efektif dalam mengaktifkan gelombang gamma di otak yang berperan dalam proses belajar, konsentrasi, ingatan, dan kesadaran. Oleh sebab itu, meditasi dipercaya mampu menghasilkan emosi positif berupa kebahagiaan.

Meditasi banyak digunakan menangani gangguan mental maupun fisik, di antaranya:

  • Kecanduan obat (narkotika)
  • Depresi, stres, dan kecemasan.
  • Rasa nyeri
  • Tekanan darah tinggi.

Selain itu, meditasi berperan dalam kesehatan emosional banyak manfaat berikut:

  • Meningkatkan kesadaran diri.
  • Mendukung kemampuan fokus secara umum.
  • Mengurangi emosi negatif.

Leave a Comment

You must be logged in to post a comment.