Sertifikasi LPIC-1

2000 Level Pupil

Aloha, Beonic!

Kamu sekarang ada pada misi sertifikasi LPIC-1…

Apa itu LPIC-1?

Jadi, ada beragam sertifikasi Linux yang ada di luar sana seperti; RHCSA, CompTIA Linux+ dan LPIC adalah salah satunya. LPIC sendiri memiliki tingkatannya, LPIC-1 merupakan tingkat dasar untuk linux administrator, kemudian LPIC-2 lanjutan dari LPIC-1 yang dapat digunakan untuk linux engineer, dan LPIC-3 untuk sertifikasi linux enterprise professional.

Pada tahap ini kamu diharapkan dapat mengikuti dan mampu menuntaskan sertifikasi LPIC-1 ini.

Bagaimana caranya?

  1. Akses laman resmi dari penyelenggara sertifikasi linux (LPIC-1) di sini
  2. Lakukan pembayaran dan berkaitan dengan administrasi untuk mengikuti sertifikasi LPIC-1 tersebut
  3. Setelah administrasi selesai dilakukan, nantinya dari vendor akan mengirimkan informasi maupun instruksi selanjutnya yang perlu dilakukan oleh Beonic sebagai calon peserta sertifikasi
  4. Persiapan apa yang menjadi syarat pelaksanaan sertifikasi
  5. Ikuti sertifikasi sesuai waktu yang telah ditentukan
  6. Selamat mengerjakan!

Saya ada pertanyaan atau membutuhkan diskusi lebih detail terkait ini!

Oke… Sebagai calon peserta sertifikasi LPIC-1, Beonic dapat melakukan diskusi langsung dengan Head of Operatio Division, Human Resources Business Partner Operational, atau Training and Development Specialist.

Apa ada informasi tambahan untuk saya sebagai calon peserta sebelum melaksanakan sertifikasi LPIC-1?

Tentu ada… Antara lain;

  1. Jika mengacu halaman sertifikasi LPIC-1, di sana terdapat beberapa sumber belajar yang dapat dijadikan referensi belajar
  2. Lakukan diskusi dengan rekan lainnya untuk mendapatkan informasi tambahan dari pelaksanaan sertifikasi LPIC-1 yang pernah ia ikuti
  3. Lakukan diskusi dengan lintas departemen yang memiliki pemahaman dan kemampuan mumpuni terkait sistem operasi linux, seperti; seseorang dengan posisi; Server Engineer, Senior System Administrator, System Administrator, atau bahkan Product Developer
  4. Lakukan reviu beberapa sumber belajar yang ada, seperti;
  5. Lakukan validasi pemahaman dengan diimbangi dengan praktik atau suatu studi kasus
  6. Ada lagi? Lakukan eksplorasi selain lima (5) poin yang disampaikan di atas!

Jika proses sertifikasi LPIC-1 ini sudah Beonic ikuti dan tuntaskan, maka lakukan save points dengan mengisi formulir pada tautan di bawah ini!

Terima kasih…

1 Step

  1. Lakukan save point di sini!